Cara Install Codeigniter 4 Menggunakan composer

cara install codeigniter 4

Cara Install codeigniter 4. Halo sobat edi komputer, pada kesempatan kali ini saya akan memberikan tutorial bagaimana cara Install codeigniter 4 menggunakan composer. Codeigniter 4 sudah memiliki banyak perubahan pada versi 4 silahkan baca atrikel saya tentang codeigniter 4, yang mana pada versi 3 codeigniter hanya bisa di install secara manual dengan mendownload file frameworknya kemudian kita jalankan di localhost.

Pada codeigniter 4 kini sudah mendukung istalasi menggunakan composer meski sebenarnya kamu juga masih bisa menggunakan mode manual untuk istalasi versi 4 ini. Namu kayaknya lebih enak kalau pakai composer kita tinggal perintahkan composer untuk menginstal codeigniter maka composer akan mendownload semua file framework yang di butuhkan.

Read More

Cara Install codeigniter 4 menggunakan composer

Oke kita langsung aja ya tahapan install frameworknya menggunakan composer. Btw.. Pastikan kamu sudah memiliki PHP versi 7.2 keatas, saya saranin kalian Install Xampp terbaru.

Buka command prompt ketik composer untuk memastikan bahwa composer kalian sudah ter install di komputer maka akan muncul seperti gambar di bawah ini

Cara Install codeigniter 4

Jika kalian belum install composer, instal dulu ya caranya ada di artikel saya sebelumnya yaitu cara install composer. Jika cudah kalian clear aja dengan mengetik cls > enter. lalu sekarang arahkan ke dirctory tempat kamu akan menginstall Codeigniternya. Yang keren di versi 4 ini, kalian tidak harus menyimpan projek di server local, karena di versi 4 sudah memiliki built-in server sehingga kalian bisa menyimpan projek di directory mana saja. disini saja menaruh di direktory D:\codeigniter4

Cara Install codeigniter 4

Oke setelah kalian menentukan directory di command prompt silahkan masukan perintah

composer create-project codeigniter4/appstarter edikomputer

edikomputer adalah nama folder projek ci4 yang akan kita gunakan, Jika kamu tidak perlu phpunit tambahkan –no-dev sehingga perintahnya seperti ini

composer create-project codeigniter4/appstarter edikomputer --no-dev

Setelah itu enter maka composer akan mendownload semua file framework codeigniter 4

Cara Install codeigniter 4

Jika sudah coba cek direktory tempat kamu menginstall ci4 tadi

Cara Install codeigniter 4

Sekarang kita akan coba jalankan aplikasi kita. sebelum kita menjalankan di browser kalian harus aktifkan dahulu built-in servernya. kembali ke command prompt kalian masuk ke direktori ci4 nya kemudian ketik perintah

php spark serve
Cara Install codeigniter 4

Nah kamu akan mendapatkan pesan Codeigniter development server started artinya projek kamu sedang runing di server local, dengan alaman http://localhost:8080 sekarang kamu bisa buka browser kemudian masukan url http://localhost:8080 maka akan tampil seperti gambar di bawah ini

Cara Install codeigniter 4

Oke aplikasi Codeigniter 4 kamu sudah bisa di jalankan dan sekarang silahkan lanjutkan untuk coding aplikasi ci 4 kamu. Sampai disini artikel yang saya sampaikan, mudah mudahan bermanfaat sampai ketemu lagi di artikel menarik lainnya.

Related posts

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

1 comment